Sunday, May 27, 2012

Coba ingat lagi

Coba ingat lagi.......

Ketika kita berdua bertemu.....

kulihat wajahmu memerah.....

aku yakin itu bukan karena cuaca yang panas bukan? :)



Coba ingat lagi....

 ketika pandangan mata kita saling bertemu....

Bahkan aku lupa bahwa saat itu akan turun hujan..

namun kau mulai memegang pundakku dan kita pun menepi....


Coba ingat lagi...

Saat waktu pertama kali kau tersenyum padaku

waktu seakan terasa berhenti.....

aku jadi ingat penggalan lirik lagu Bruno Mars...

"when you smile...The whole world stops and stares for a while"

ya....itu lah kenyataannya, dunia seakan berhenti, saat ku lihat senyum indah yang tergantung di bibir manismu....

Coba ingat lagi....

Apa saja yang pernah kau ucapkan padaku....

 Apa kau tahu?

Suaramu indah ya :)


Coba ingat lagi....

ketika kita mulai berbeda pendapat....

Wajahmu mulai terlihat marah dan kesal....

dan kau tahu?

Wajahmu tetap cantik... :)


Coba ingat lagi....

saat kita tertawa bersama....

kita mentertawai suatu hal yang mungkin bagi orang lain tidak lucu.....

tapi, saat bersamamu.....melihat mu tersenyum, tertawa bahagia...

Sial....tidak ada kata-kata yang tepat untuk mengungkapkan betapa indahnya bersamamu...

Saat wanita lain membelanjakan banyak uangnya untuk membeli alat rias wajah....

aku selalu berpikir, berapa uang yang kau habiskan untuk menjadi cantik seperti ini?

Jutaan?

Milyaran?

kurasa tidak......

karena......

kau memang cantik :)


Coba ingat lagi....

Genggaman lembut tanganku....

tidakkah kau merindukannya?

atau apakan ada genggaman tangan lain yang membuatmu merasa nyaman?

Yah......

Itu yang kutakutkan....

atau memang sudah ada?


Coba ingat lagi....

"kata-kata mu"......padaku.....


Postingannya agak cengeng ya....
sesuatu yang baru yang bakal lo temuin di blog ini....
Bukan tentang sesuatu hal yang perlu di pikirkan, hanya untuk direnungkan :)

Terkadang permasalahan cinta bukan untuk di tangisi, coba gali lebih dalam lagi, ada sesuatu hal yang harusnya kau sadari......bahwa cinta itu indah.... :) -ekky-

0 comments:

Post a Comment

newer post older post Home